Milisi ‘Shabiha’ Pendukung Rezim Asad di Suriah Sempat Rayakan Kudeta terhadap Erdogan di Turki

Suriah-Shabiha
Milisi ‘Shabiha’ pendukung rezim Asad menembakkan senjatanya ke udara untuk merayakan kudeta yang gagal terhadap pemerintahan Erdogan

SALAM-ONLINE: Berita terkait upaya kudeta yang dilakukan sekelompok kecil dalam militer Turki terhadap pemerintahan Erdogan, membuat para pendukung rezim Basyar Asad dari barisan ‘Shabiha’ bergembira. Mereka merayakannya dengan turun ke jalan-jalan di Suriah.

Para pendukung Asad tersebut turun ke jalan dengan menembakkan senjatanya ke udara. Mereka memberikan dukungan kepada pemberontak untuk mengkudeta Presiden Erdogan. Mereka beranggapan dengan dikudetanya Erdogan merupakan kemenangan bagi rezim Asad.

Para pendukung Asad itu seperti dilansir Orient News, Sabtu (16/7), juga melemparkan granat saat mereka merayakan kudeta yang telah dinyatakan gagal tersebut.

Selain itu para pendukung Asad menggunakan media sosial untuk mengekspresikan kegembiraan mereka, yaitu melalui halaman Facebook dan akun Twitter. Banyak dari mereka mengucapkan selamat satu sama lain atas “kejatuhan” Partai Keadilan dan Pembangunan (AK Party), partai pemerintah Turki itu .

Baca Juga

Perayaan tersebut datang setelah adanya upaya kudeta terhadap Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Jumat (15/7) malam hingga Sabtu (16/7) dini hari yang berakhir dengan gagal total.

Belum diperoleh keterangan bagaimana reaksi pendukung rezim Asad itu setelah mereka mendengar kudeta itu gagal dan hanya bertahan 5 jam. Pastinya ekspresi kegembiraannya terhenti. (EZ/salam-online)

Sumber: Orient News

Baca Juga