Erdogan: ‘Suriah Harus tanpa Asad’
TOKYO (SALAM-ONLINE): Satu konferensi perdamaian dengan tuan rumah Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) harus bekerja menyingkirkan Basyar al-Asad dari kekuasaan karena kesalahannya atas banyaknya korban akibat pembantaian yang dia lakukan, kata Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan di Tokyo, Selasa (7/1).
“Dalam pertemuan Jenewa 2, kita harus yakin bahwa… semua langkah tidak akan gagal…jadi kita bisa (membawa) suatu era tanpa Basyar al-Asad,” kata Erdogan, merujuk pada pembicaraan perdamaian yang direncanakan berlangsung akhir bulan ini di Swiss.
Konflik Suriah diperkirakan telah merenggut lebih 130.000 korban jiwa dan memaksa jutaan lagi meninggalkan rumah-rumah mereka untuk mengungsi.
“Seorang yang telah membiarkan itu terjadi masih berkuasa di puncak kekuasaan tak dapat diterima,” tegas Erdogan.
“Dalam pertemuan Jenewa 1 ada beberapa isu yang diangkat dan di Jenewa 2 kami akan yakin bahwa ini tidak akan gagal….Sangat penting Jepang untuk ikut serta,” kata Erdogan.
Erdogan sedang mengadakan lawatan tiga hari di Jepang bersama dengan 100 pejabat dan pengusaha. Tujuannya ialah mendorong hubungan ekonomi dengan Tokyo. Dia juga akan mengunjungi Malaysia dan Singapura.
Dia memberikan kuliah yang selenggarakan oleh surat kabar Nikkei dan kedutaan besar Turki di Jepang, lansir AFP. (antara), salam-online