Raja Salman: ‘ISIS Muncul, Penyebabnya Rezim Asad’

76_3
Raja Salman bin Abdul Aziz

SALAM-ONLINE: Raja Saudi Arabia Salman bin Abdul Aziz mengatakan bahwa muculnya kelompok seperti ISIS karena ulah rezim Basyar Asad sendiri. Ia mengungkapkan rezim Asad juga penyebab pemusnahan ratusan ribu warga Suriah.

Di hadapan Dewan Syuro Kerajaan Saudi Arabia (KSA), Raja Salman mengatakan bahwa pihak kerajaan akan terus membantu menyelesaikan konflik yang ada di Suriah dan akan mempertahankan persatuan untuk seluruh masyarakat di negara itu.

Raja Salman juga akan membuat solusi perdamaian dengan membentuk pemerintahan transisi dari kekuatan oposisi untuk memastikan persatuan dan perdamaian di Suriah, dan keluar dari penjajahan rezim Asad.

Ia menekankan bahwa Kerajaan Saudi Arabia menjadi tuan rumah pertemuan oposisi Suriah untuk mencapai keamanan, stabilitas dan keadilan di Suriah, dalam upaya untuk menemukan solusi politik yang menjamin kesatuan tanah Suriah, menurut keputusan “Geneva 1”.

Raja Salman, Rabu (23/1), menyebut Presiden Suriah Basyar al-Asad ikut membantu kemunculan kelompok yang menyebut dirinya sebagai Negara Islam Irak dan Suriah atau ISIS.

Laporan PBB November lalu mengungkap lebih 400.000 orang terbunuh di Suriah sejak konflik pecah pada Maret 2011 lalu.

Baca Juga

Kerajaan Arab Saudi, yang menjadi pendukung utama kelompok oposisi Suriah, berulangkali mendesak agar Asad turun dari kursinya.

Pada 8-10 Desember lalu, Riyadh menjadi tuan rumah pertemuan antar kelompok oposisi Suriah yang bergerak dalam politik dan kelompok militer yang setuju bernegosiasi dengan rezim Asad. Mereka meminta Asad mundur sebagai syarat untuk proses transisi politik.

“Saudi Arabia menyerukan solusi politik untuk mengakhiri krisis Suriah,” kata Raja Salman yang bulan ini akan menginjak usia 80 tahun, sebagaimana dikutip EldorarShamia, Rabu (23/12).

Dalam pidatonya, Raja Salman hanya membacakan sebagian dari teks. Seluruh teks pidatonya sudah diterbitkan di media resmi Arab Saudi, SPA.

Pada November lalu, Menteri Luar Negeri dari negara-negara yang menentang rezim Asad setuju atas sebuah skema untuk mengakhiri konflik di Suriah. (EZ/salam-online)

Sumber: EldorarShamia

Baca Juga