Penindasan Zionis Penjajah terhadap Jurnalis Meningkat pada 2019
100 jurnalis Palestina ditangkap dan “diadili” oleh Zionis sepanjang 2019
GAZA (SALAM-ONLINE): Penindasan dan pelanggaran yang dilakukan Zionis penjajah terhadap wartawan Palestina meningkat pada 2019, kantor media pemerintah di Jalur Gaza mengatakan pada Selasa (10/12/2019).
Dalam konferensi pers di Kota Gaza, Kepala Kantor Media, Salama Marouf, mengatakan, 87 wartawan terluka oleh tembakan pasukan penjajah saat mereka meliput unjuk rasa anti-pendudukan Zionis penjajah di sepanjang zona penyangga Gaza.
“Sebanyak 67 wartawan juga terluka saat meliput demonstrasi Palestina di Tepi Barat yang diduduki,” katanya seperti dikutip kantor berita Anadolu, Selasa (10/12).
“Tahun 2019 adalah tahun terburuk kedua bagi jurnalis dan institusi media Palestina,” ungkap Marouf.
Maisara Shaban dari kantor media pemerintah Gaza, mengatakan 100 wartawan ditangkap dan diadili oleh Zionis penjajah pada 2019 atas tulisan mereka dan liputan acara-acara Palestina.
“Sekitar 18 wartawan Palestina masih ditahan di penjara-penjara Zionis,” katanya, seraya menambahkan bahwa kantor media pemerintahan Gaza telah mendokumentasikan 30 kasus penyiksaan terhadap wartawan. Penjajah itu juga memaksa mereka membayar denda yang cukup besar. (mus/salam)
Sumber: Anadolu