Idul Adha, IHH Turki bagikan Daging Kurban untuk 4.200 Keluarga di Gaza
SALAM-ONLINE: Lembaga kemanusiaan Turki, IHH, pada Sabtu (1/8/20) membagikan daging kurban di Hari Idul Adha untuk 4.200 keluarga yang membutuhkan di Jalur Gaza, Palestina.
Dari 42 keluarga itu, setidaknya hampir 25.000 orang menikmati daging kurban yang didistribusikan oleh Yayasan Bantuan Kemanusiaan Turki tersebut.
“Sebanyak 37 sapi disembelih oleh IHH di Jalur Gaza,” kata manajer media IHH Kantor Perwakilan Gaza, Muhammad es-Shurefa, kepada Anadolu Agency (AA).
Pada Idul Adha, salah satu dari dua hari libur utama tahunan umat Islam, mereka yang mampu menyembelih hewan kurban. Sebagian besar daging kurban tersebut dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan, baik tetangga maupun kerabat. (mus)