Zionis Penjajah Serang Jalur Gaza, 24 Orang Gugur
SALAM-ONLINE.COM: Jumlah mereka yang gugur syahid dalam serangan yang dilancarkan pasukan zionis penjajah di Jalur Gaza pada Senin (10/5/2021) malam meningkat menjadi 24 syuhada. Sementara yang terluka menjadi 103 orang, demikian menurut Kementerian Kesehatan Palestina.
“Korban bertambah tiga orang setelah serangan terbaru,” katanya yang dikutip Kantor Berita Anadolu, Selasa (11/5).
Serangan itu menghantam sebuah rumah di barat Jalur Gaza. Di antara yang gugur adalah seorang wanita dan satu lagi adalah orang cacat, kata seorang pejabat dari tim Pertahanan Sipil kepada Anadolu.
Salah satu dari sembilan anak yang gugur adalah seorang gadis kecil berusia 10 tahun dan yang lainnya adalah anak laki-laki dari berbagai usia, kata kementerian itu.
Pasukan penjajah mengumumkan serangan terhadap Jalur Gaza melalui peluncuran Operasi Penjaga Tembok pada Senin malam.
Sebelumnya ketegangan meningkat di kawasan Sheikh Jarrah, Al-Quds (Yerusalem) Timur yang diduduki sejak pekan lalu, ketika pemukim Yahudi menyerobot (merampas) tanah dan rumah-rumah warga Palestina setelah pengadilan penjajah itu memerintahkan penggusuran para keluarga Palestina di distrik tersebut.
Warga Palestina yang menggalang solidaritas dan memprotes perampasan terhadap tanah dan rumah warga di distrik Sheikh Jarrah itu menjadi sasaran pasukan zionis penjajah.
Zionis menduduki Yerusalem Timur dalam perang Arab-“Israel” tahun 1967 dan mencaplok seluruh kota di kawan tersebut pada 1980—sebuah tindakan brutal yang tidak pernah diakui oleh komunitas internasional. []