Pasukan Zionis Lukai Lebih dari 100 Warga Palestina yang Berunjuk Rasa
SALAM-ONLINE.COM: Pasukan penjajah (zionis) melakukan aksi kekerasan terhadap pengunjuk rasa Palestina di Tepi Barat yang anti-pendudukan/penjajahan, Ahad (29/5/2022). Lebih dari 100 pengunjuk rasa terluka, Bulan Sabit Merah Palestina (RRC) melaporkan.
Orang-orang Palestina berunjuk rasa sebagai protes terhadap pendudukan/penjajahan dan penodaan pemukim zionis terhadap Masjid Al-Aqsha.
Di pusat kota Ramallah, Tepi Barat, pasukan pendudukan/penjajah zionis dengan brutal menyerang dua unjuk rasa terpisah. Menurut RRC, pasukan zionis melukai sejumlah pengunjuk rasa.
Kantor berita Safa yang dikutip Middle East Monitor (MEMO), Senin (30/5/2022) melaporkan bahwa warga Palestina berkumpul di pintu masuk permukiman ilegal khusus Yahudi di Beit El, yang sedang dibangun di atas tanah kota Palestina Al-Bireh. Mereka memblokir pintu masuk dengan menggunakan ban dan batu bata yang dibakar.
Pasukan penjajah juga menindak keras ratusan pengunjuk rasa Palestina di desa Nabi Saleh, sebelah barat Ramallah, dan menembaki mereka, menyebabkan ratusan orang terluka.
RRC mengatakan bahwa delapan pengunjuk rasa terluka dengan peluru tajam. Semuanya menderita luka sedang hingga ringan. Mereka dalam kondisi stabil. (S)