Tercantum di Iklan Penjualan Masjid, Pelajar Mts Ini Mengaku Namanya Dicatut!
TASIKMALAYA (SALAM-ONLINE): Orang yang namanya tercantum dalam iklan penjualan Masjid Agung Tasikmalaya di situs tokobagus.com diketahui.
Anehnya, pelaku yang masih duduk di bangku kelas III madrasah tsanawiyah (MTs/setingkat SMP) di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, itu tidak merasa melakukannya.
Nama yang tercantum di laman iklan bernomor 17183122 tersebut memang dia, demikian pula dengan nomor telepon genggam. Namun, dia mengaku tidak pernah memasang iklan penjualan Masjid Agung Tasikmalaya.
Remaja perempuan berusia 15 tahun, warga Kampung Sirnagalih RT 03/03, Kelurahan Sirnagalih, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, itu merasa menjadi korban fitnah. Namanya telah dicemarkan oleh orang tak bertanggung jawab.
Saat ditemui di kediamannya, Kamis (28 /2/2013), dia mengaku sebelumnya tidak pernah mengetahui situs jual beli online tersebut. Dia sudah merasa curiga sejak iklan itu diketahui luas pada Rabu 27 Februari 2013. Sejak itu, banyak pesan singkat (SMS) dan telepon masuk ke nomornya. Sebagian besar bernada cacian dan kecaman.
Dia mengaku baru tahu namanya dicatut orang setelah membaca sebuah koran lokal di Tasikmalaya. Di situ disebut, pengunggah iklan penjualan Masjid Agung Tasikmalaya itu sesuai dengan namanya. Nomor telepon yang tercantum di laman itu juga miliknya.
Sejak itu, dia merasa katakutan. Teman-teman sekolahnya juga mengatakan dia menjadi buronan polisi.
Sementara itu, sang ayah, Yanto Riyanto menduga, pelaku mengetahui identitas anaknya dari Facebook. Di akun Facebook tersebut anaknya memang mencantumkan nomor telepon genggamnya.
Yanto marasa terpukul dan kaget dengan kasus yang dialami anaknya. Dia akan melaporkan kasus ini ke polisi karena merasa nama baik anak dan keluarga telah dicemarkan oleh pelaku. Sumber: okezone (salam-online)