Menyusul Joshua, Ge Pamungkas Juga Akan Dilaporkan ke Bareskrim

Ge Pamungkas

JAKARTA (SALAM-ONLINE): Salah satu komika, Ge Pamungkas yang juga diduga melecehkan Islam dalam materi lawakannya dikabarkan pada pekan ini segera dilaporkan ke Bareskrim Polri. Demikian disampaikan oleh Ketua Umum Forum Umat Islam Bersatu (FUIB), Rahmat Himran, saat akan melaporkan Joshua terkait kasus yang sama.

“LSM lainnya akan melaporkan Ge Pamungkas pada pekan ini. Sementara, dari kami fokus menangani kasus penistaan agama oleh Joshua,” ujarnya di Bareskrim Polri, Selasa (9/1/18) sebagaimana dikutip dari Viva.co.id

Sebelumnya, telah beredar cuplikan video stand up comedy yang disampaikan oleh Ge Pamungkas di sebuah panggung. Dalam video tersebut nampak pemain Comic 8 ini menyampaikan lawakannya yang merespons media sosial yang cenderung banyak membahas agama dan politik.

Dulu Jakarta banjir, ini gara-gara…Ini adalah azab kita punya gubernur…,” ucap Ge. Kemudian, ia pun membandingkan perbedaan komentar dari warganet terhadap masalah banjir di Jakarta.

Baca Juga

 “Potong kuping gue. Nih sekarang, Jakarta banjir beda omongannya. Jakarta banjir, ini adalah cobaan dari Allah SWT,” kata Ge, yang bersemangat dalam lawaknya dan diikuti riuh tawa serta tepuk tangan dari penonton.

Sesungguhnya Allah akan memberikan cobaan kepada yang Dia cintai. Cintai apaan?” kata Ge Pamungkas lagi.

Sontak, ucapan Ge tersebut menjadi viral dan warganet menduga hal tersebut sudah keluar jalur, serta menghina umat Islam. (*)

Sumber: Vivanews

Baca Juga